Sunday, February 10, 2008

MENETAPKAN ANGGARAN DAN BAURAN PROMOSI TOTAL

“I know that half of my advertising budget is wasted, but I’m not sure which half”

Tidak ada aturan baku dan penetapan jumlah pasti mengenai anggaran kegiatan promosi. Paling tidak ada empat metode yang sering diambi;

No

Metode

Kelebihan

Kekurangan

1

Affordable ( terjangkau )

Menetapkan anggaran promosi pada level yang dianggap manajemen mampu dikeluarkan perusahaan

Hanya mengeluarkan sedikit dana, dari sisa dana operasional dan investasi

Mengabaikan dampak promosi pada penjualan.

Hanya mengandalkan pemasangan iklan.

2

Percentage of sales

Menetapkan anggaran promosi pada persentase tertentu dari penjualan sekarang atau yang diperkirakan/ menetapkan anggran promosi sebagai sebuah persentase dari harga jual per unit

· Mudah digunakan

· Membantu manajemen memikirkan hubungan antara pengeluaran promosi, harga jual dan laba per unit

· Memandang penjualan sebagai sebab dari promosi dan bukannya sebagai hasil.

· Metode ini hanya didasarkan pada ketersediaan dana, bukannya pada peluang yang ada

3

Competitive parity

Menetapkan anggran promosi untuk menandingi anggran para pesaing

· Membelanjakan sebesar belanja promosi pada pesaing sehingga membantu mencegah perang promosi.

· Responsif terhdap kondisi pesaing

· Tidak selamanya valid, karena tidak semua perusahaan memiliki kebijakan yang sama

· Kebutuhan promosi perusahaan kita belum tentu sama dengan kebutuhuan pesaing.

4

Objective and task

· Membantu perusahaan secara focus menuju tujuan promosi perusahaan

· Menentukan tugas dan biaya yang diperlukan untuk mencapai tujuan promosi

Perusahaan sering sulit menentukan tugas apa yang dapat mencapai tujuan promosi.

No comments:

Design by Amanda @ Blogger Buster