Sunday, February 24, 2008

Memilih Media Pemasangan Iklan

Memilih Media Pemasangan Iklan

Meliputi empat langkah utama yakni:

1. Memutuskan jangkauan, frekuensi dan dampak.

2. Memilih jenis media utama

3. Memilih sarana media khusus

4. Memutuskan penentuan waktu media

Memutuskan tentang jangkauan, frekuensi dan dampak.

· Jangkauan ( reach), ukuran presentase orang-orang di pasar sasaran yang terpapar pada kampanye iklan selama periode waktu tertentu.

· Frekuensi ( frequency), ukuran mengenai seberapa sering rata-rata orang di pasar akan terterpa oleh pesan tersebut.

· Dampak media, nilai kualitatif terpaan pesan melalui medium tertentu.

Memilih jenis media utama

Perencana pesan iklan harus memahami jangkauan, frekuensi dan dampak masing-masing media utama sebelum memutuskan memilih media mana yang akan digunakan. Ada sejumlah factor yang perlu dipertimbangkan dalam memilih media, yakni kebiasaan media pelanggan sasaran, sifat produk yang relevan dengan media yang dipilih, jenis pesan ( pesan dengan jenis berbeda sering memerlukan media berbeda pula), dan biaya.

Media

Keunggulan

Kekurangan

Koran

Fleksibel, cepat, liputan pasar local yang bagus, diterima secara luas, tingkat kepercayaan tinggi.

Masa edar pendek, kualitas reproduksi jelek, pemindahan tangan khalayak kecil.

Televisi

Liputan pasar masal, daya tarik tinggi karena faktor audio visual.

Biaya absolute besar, kesemerawutan tinggi, paparan berlangsung cepat, selektivitas khalayak kurang.

Surat langsung

Personal, selektivitas khalayak tinggi, fleksibel, tidak ada persaingan iklan pada media yang sama.

Biaya perpaparan tinggi, citra surat adalah sampah masih tinggi

Radio

Penerimaan local bagus, selektivitas geografis dan demografis tinggi, biaya relative lebih rendah.

Hanya audio, pesn cepat berlalu, perhatian mendengar rendah.

Majalah

Selektivitas geografis demografis tinggi, prestise dan kredibel, kulaitas reporduksi tinggi, masa edar lama, dan tingkar keterbacaan bagus.

Biaya mahal dan tidak ada jaminan posisi.

Luar ruang

Fleksibilitas, keterpaparan berulang tinggi, biaya rendah, persaingan pesan rendag, selektivitas posisi tinggi.

Selektvitas khalayak rendah

Internet

Selektivitas tinggi, biaya rendah, kecepatan waktu, kemampuan interaktif.

Khalayak terpisah secara demografi kecil, dampak relative rendah, khalayak mengendalikan terpaan.

No comments:

Design by Amanda @ Blogger Buster